Sosialisasi Pelaksanaan Penelitian & Pengabdian Masyarakat Internal 2018

Pada hari Selasa tanggal 30 Januari 2018 kemarin Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Stikubank Semarang telah menyelenggarakan kegiatan Sosialisasi Pelaksanaan Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Internal di lingkungan Universitas Stikubank Semarang. Kegiatan ini dihadir oleh smua dosen di lingkungan UNISBANK Semarang dengan pembicara utama Kepala LPPM UNISBANK Dr. Agus Budi Santosa, M.Si dengan moderator Sekretaris LPPM UNISBANK Dr. Edy Winarno, S.T., M.Eng.

Pada acara ini dijelaskan mekanisme baru pengajuan proposal penelitian dan pengabdian termasuk di dalamnya penjelasan mengenai time schedule pengajuan dan pelaporannya. Dr. Agus Budi Santosa dalam penjelasannya juga menjelaskan tata cara pengajuan dan pelaporan proposal penelitian dan pengabdian yang disesuaikan dengan panduan pelaksanaan penelitian dan pengabdian yang ada di LPPM UNISBANK Semarang.

Hadir pula ada acara ini Rektor Universitas Stikubank Semarang Dr. Hasan Abdul Rozaq, S.H., Cn., M.M. dan Wakil Rektor I Dr. Katharina Rustipa, M.Pd.

Pada acara ini juga dilakukan acara tanya jawab dan diskusi ilmiah yang berkaitan dengan pelaksanaan penelitian dan pengabdian baik internal maupun eksternal.

Materi Sosialisasi dapat diunduh :

Sosialisai Penelitian dan Pengabdian 30 Jan 2018